.

.

.

.

Movie Review: Anna Karenina

Monday, April 29, 2013 § 0


Anna Karenina

Diperankan oleh Keira Knightley dengan film-film period pieces. Setelah trilogi Pirates of the Caribbean melambungkan namanya, Knightley memang cukup  banyak juga bermain dalam film-film yang settingnya di era modern. Tapi Pride and Prejudice (2005), Atonement (2007), The Duchess (2008) hingga A Dangerous Method (2011) adalah film-filmnya yang paling dikenal setelah seri Pirates, dan semuanya memiliki setting berpuluh-puluh tahun yang lalu. 

Disadur dari novel kenamaan karya penulis asal Russia Leo Tolstoy, yang pertama kali dirilis tahun 1877, Anna Karenina bercerita tentang seorang sosialita bernama Anna Karenina (Keira Knightley) yang telah menikah dengan seorang bangsawan terhormat di St. Petesburg, Alexi Karenin (Jude Law). Mereka bahkan telah memiliki anak. Cerita menjadi ironis ketika Anna bertemu dengan Count Vronsky (Aaron Taylor-Johnson). Lewat beberapa pertemuan dan sedikit flirting, mereka berdua pun terlibat dalam sebuah affair yang akan menjadi ancaman terhadap kehidupan glamour dan juga status sosial Anna. Film ini dibuat sangat menarik dengan penataan artistik sebuah adegan pacuan kuda terutama. Anna memilih affairnya dengan Vronsky  namun pada akhirnya dia bunuh diri terlindas kereta. Film ini meski terkadang terasa ada bagian yang kurang, namun ceritanya bisa membangkitkan emosi dengan sangat baik. 

recomended !

What's this?

You are currently reading Movie Review: Anna Karenina at +ASTUNGKARA.

meta

§ Leave a Reply